Cara Agar Tanaman Buah Dalam Pot (Tabulampot) Berbuah Lebat

Tempat Hijau - Menanam buah buahan memang menyenangkan, apalagi kalau tanaman buah tersebut kita tanam didalam pot lalu kita letakkan di halaman rumah kita. Namun kita kadang bingung bagaimana membuat tanaman buah dalam pot cepat berbuah lebat dan bisa mengeluarkan buah tanpa mengenal musim? salah satu kunci utamnya adalah kita harus menyiapkan bibit unggul tanaman buahnya.


Baca juga : Komposisi Media Tanam Untuk Tanaman Buah Dalam Pot

Apabila kita ingin memiliki tanaman yang sehat dan bagus, kita harus melakukan penanaman dengan langkah-langkah yang sudah di terapkan. Langkah tersebut harus tepat dan mudah agar tidak membingungkan orang yang menanamnya. Berikut ini adalah tips bagaimana cara agar tanaman buah dalam pot kita bisa berbuah lebat.
  • Kita harus rajin melakukan pemangkasan pada tanaman, misalnya pemangkasan perlu di lakukan sebulan sekali. Karena jika tidak di pangkas, tunas pada tanaman tersebut tidak tumbuh.
  • Biasanya, tanaman tidak boleh disiram terus menerus. Jika tanaman dilakukan penyiraman terus menerus akan mengakibatkan kelayuan pada tanaman. Tetapi penyiraman yang baik harus dilakukan dua hari sekali agar mendapatkan hasil yang maksimal.
  • Kita tidak boleh melakukan stres air pada saat musim kemarau, karena jika itu dilakukan akan menyebabkan kematian pada tanaman.
  • Jika kita ingin membuat tanaman cepat berbuah dengan cara tabulampot, maka kita harus melakukan pemupukan NPK dengan menggunakan dosis yang rendah. Pemberian pupuk harus berdasarkan dosis yang sesuai anjuran.
  • Selain itu, kita juga harus melakukan penyiraman dengan ZPT seperti Atonik yang di campur dengan pupuk daun dengan dosis yang tinggi.

Melakukan penanaman dengan lahan yang terbatas itu bukan halangan, para penghobi tanaman harus pandai-pandai mengolah tanah dengan cara apapun. Walaupun dengan lahan yang sempit penghobi tanaman bisa menghasilkan tanaman dengan banyak keuntungan.

Walaupun dengan lahan yang sempit para penghobi bisa membuat tanaman agar rajin berbuah, ada empat cara yang bisa dilakukan penghobi untuk membuat tanaman dapat berbuah dengan rajin:
  • Kita harus menentukan bentuk yang sesuai dengan jenis tempatnya.
  • Pemilihan bibit harus ditentukan dengan sebaik mungkin agar menghasilkan kualitas yang unggulan.
  • Biasanya harus dilakukan pemupukan dengan dosis yang di anjurkan.
  • Kita harus rajin melakukan penyemprotan menggunakan pestisida agar tanaman tidak mudah di serang oleh hama dan penyakit.
Meskipun dengan lahan yang sesempit apapun itu bukan alasan dan bukan halangan untuk melakukan suatu penanaman. Mari kita tanam buah buahan dihalaman rumah kita agar halaman rumah kita hijau dan bisa menikmati buah yang dihasilkan.

Related Posts:

7 Responses to "Cara Agar Tanaman Buah Dalam Pot (Tabulampot) Berbuah Lebat"

  1. Infonya keren gan, sukses selalu ya, baca juga www.faiq24.com jangan lupa followback blog saya&google+ gan makasih :)

    BalasHapus
  2. Punya tanaman yang menggunakan media pot harus telaten ya mas

    BalasHapus
  3. Balasan
    1. ahaha kok malah dijawab sendiri komentarnya, hehe..

      Hapus
  4. Mantap tipsnya.. BTW tanah dlm potnya kox agak kekuning2an..? Isinya apa gan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. itu adalah canmuran sekam padi yang belum dibakar gan..

      Hapus